Pusat Studi Sosial Asia Tenggara Universitas Gadjah Mada (PSSATUGM) mengadakan pertemuan pada Senin, 10 November 2025, untuk menandai serah terima laporan kegiatan dan keuangan.
Pertemuan tersebut dihadiri oleh Prof. Dr. Rini Rachmawati, S.Si., M.T., serta Dr. Wawan Mas’udi, S.IP., M.P.A., Ph.D., yang saat ini menjabat sebagai Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UGM dan kini bertindak sebagai Caretaker Kepala PSSAT, bersama dengan tim CESASS.
Selain serah terima laporan, pertemuan ini juga menjadi kesempatan bagi Dr. Wawan dan tim CESASS untuk saling berkenalan dan berbagi pandangan mengenai aktivitas serta arah pengembangan pusat studi.
