Yogyakarta, 3 Desember 2024 – Pusat Studi Sosial Asia Tenggara (PSSAT) Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan GEO-PW Webinar Series Pembangunan IKN #5 dan Focus Group Discussion (FGD) bertajuk “Creative, Innovative, and Smart Sustainable City Concept for the Capital City.” Kegiatan ini merupakan bagian dari Riset Kolaborasi Indonesia (RKI) yang didukung oleh Smart City, Village, and Region Study Group dan Urban Development Study Group Fakultas Geografi UGM.
Kegiatan ini dilaksanakan secara daring dan diawali dengan sambutan dari Dekan Fakultas Geografi UGM, Dr. Danang Sri Hadmoko, S.Si., M.Sc., serta Kepala PSSAT UGM, Prof. Dr. Rini Rachmawati, S.Si., M.T. Webinar ini menghadirkan tiga pembicara utama dari Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN). Sesi pertama diisi oleh Prof. Mohammed Ali Berawi, M.Eng.Sc., Ph.D., Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital, yang membahas inovasi berkelanjutan dan digital. Sesi kedua menghadirkan Mia Amalia, S.T., M.Si., Ph.D., Deputi Bidang Perencanaan dan Pertanahan, yang memaparkan pengelolaan strategis pertanahan di IKN. Sesi terakhir disampaikan oleh Drs. H. Alimuddin, M.Si., Deputi Bidang Sosial, Budaya, dan Pemberdayaan Masyarakat, yang membahas strategi pemberdayaan sosial untuk mendukung inovasi di ibu kota.